Band indie rock ugal-ugalan asal Kota Bandung, Teenage Death Star, yang beranggotakan Sir Dandy, Iyo, Helvi, Alvin dan firman merilis panggung pertama mereka di 2013 yang berformatkan secret gig.
Secret gig merupakan media yang disenangi TDS karena dapat lebih intense dan tidak ada jarak dengan para penggemarnya sendiri. Secret gig yang berjudul ‘Fuck Skill Lets Rock’ ini akan dilaksanakan pada 24 Maret 2013 mendatang dan invitation nya dapat dibeli mulai tanggal 1 februari melalui @AgenKoboi yang tidak akan dititipkan di toko manapun. Semoga dengan secret gig kali ini dapat menuntaskan dahaga para penggemar Teenage Death Star yang terakhir tampil di Kota Bandung pada 2011 silam.
Untuk informasi pembelian tiket dapat menghubungi:
Mail: agenkoboi@gmail.com
HP: 085722253541
Follow Twitter: @AgenKoboi